Selasa, 05 Agustus 2008

Pelatihan Kepemimpinan Tingkat Lanjut 2008

Pelatihan Kepemimpinan yang diselenggarakan YBO yang bekerja sama dengan Yayasan Bina Darma pada tahun 2008, diselenggarakan pada tanggal 3-9 Agustus 2008. Tidak seperti biasanya yang selalu diselenggarakan di Yayasan Bina Darma, tetapi tahun ini pelatihan kepemimpinan diselenggarakan di SALATIGA LAB yang letaknya tidak jauh dari Yayasan Bina Darma.Seperti biasanya, selain acara pelatihan dilakukan juga pertemuan sesama penerima beasiswa dari YBO.
Sebenarnya hal yang saya harapkan pada pelatihan tahun 2008 ini adalah :
1. Acara pelatihan diselenggarakan di Yayasan Bina darma
2. Adanya kegiatan Outbond untuk variasi dan juga agar maksud dari pelatihan dapat tersampaikan melalui kegiatan Outbond ini
Yang sudah saya dapatkan sampai pada hari selasa tanggal 5 Agustus 2008 adalah :
1. Pemecahan masalah yang difasilitator oleh Bapak John Lahade
Dalam sesi pemecahan masalah ini, para peserta diajarkan sebagai pemimpin dalam memecahkan masalah kita harus mencari akar dari permasalahan, kemudian kita mulai mencari solusi dengan teknik-teknik pemecahan masalah, salah satunya adalah teknik Brainstorming. Setelah itu, mulailah dibuat program-program untuk memecahkan masalah tersebut.

2. Manajemen Konflik yang difasilitator oleh Bapak Sampoerno
Manajemen Konflik lebih menekankan nilai-nilai kehidupan seperti kerja sama dalam kelompok dan sering timbulnya ide-ide yang tidak rasional untuk memecahkan masalah